Suasana Ujian Akhir Semester (UAS) Semester Genap 2023-2024 Jurusan Kesehatan Politeknik Negeri Subang


Pelaksanaan Ujian Akhir Semester (UAS), Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024 telah sukses digelar. Ujian berlangsung selama lima hari, pada hari Senin tanggal 24 Juni hingga Jumat 28 Juni 2024, bertempat di seluruh ruang kelas di Gedung Jurusan Kesehatan. Ujian Akhir Semester (UAS) ini berjalan dengan lancar dan kondusif.

Mahasiswa sangat bersemangat serta optimis dalam melaksanakan ujian tersebut. Ujian Akhir Semester ini merupakan tahap evaluasi akhir mahasiswa selama perkuliahan satu semester. Adapun Upaya untuk memaksimalkan tahap ini oleh dosen serta mahasiswa merupakan hal yang wajib, termasuk melaksankan Ujian Akhir Semester ini. Panitia UAS Jurusan juga melaksanakan persiapan dari menyusun jadwal, pengumpulan Link / draf soal, serta ruangan untuk ujian.

Tidak lupa sebelum tahap pelaksanaan ujian, panitia UAS Jurusan Kesehatan juga melaksanakan rapat dengan seluruh Dosen Jurusan Kesehatan untuk koordinasi agar pelaksanaan ujian berjalan lancar. Selama lima hari pelaksanaan berjalan dengan lancar tanpa ada kendala yang tidak dapat diselesaikan oleh pengawas serta dosen pengampu mata kuliah selama pelaksanaan. Setelah melaksanakan ujian, mahasiswa akan menunggu hasil nilai untuk semester ini. Selain dari itu, terlihat seluruh mahasiswa yang senang karena akan menyambut libur semester.